Core Drilling adalah metode yang sering digunakan untuk mengambil sampel inti (core sampling) dari jalanan aspal, trotoar, dan struktur beton. Tujuan dari core drill adalah untuk mengetahui seberapa kuat material pada suatu bangunan. Material yang diambil dari proses core drill disebut sampel inti, sampel ini nantinya akan dibawa ke laboratorium untuk diperiksa kualitasnya.

Untuk melakukan core drill ini diperlukan mesin bor yang sering disebut core drill machine. Mesin bor ini seringkali menggunakan mata bor berlian untuk pengambilan sampel inti beton atau aspal. Mengapa berlian sering dijadikan mata bor core drill? Yuk simak penjelasannya di sini.

Mengapa Berlian Dijadikan Mata Bor Core Drill?

Komposisi kimia berlian menjadikannya material terkeras yang diketahui manusia, baik alami maupun buatan. Karena kekuatannya ini yang membuatnya begitu dicari untuk digunakan dengan gergaji industri, mesin penggiling, alat pemotong, dan mesin bor (core drill machine).

core drilling machine, core drilling machine electric, jual core drilling machine, mesin bor, jual mesin bor, core drilling adalah, mata bor berlian

Sebagai alat industri, mata bor berlian bertahan lebih lama daripada bahan mata bor lainnya karena stabilitas suhu berlian. Di sini lah kebanyakan pasokan berlian dunia sebenarnya digunakan untuk keperluan industri seperti core drill machine, sementara sisanya digunakan sebagai perhiasan. Selain itu, berikut alasan lainnya mengapa berlian seringkali dijadikan alat industri.

Cocok untuk industri minyak dan pertambangan

Bor berlian seringkali digunakan untuk pengeboran sumur minyak atau mendapatkan sampel inti. Gerinda berlian digunakan untuk memotong lempengan granit, marmer, dan batu keras lainnya.

Bersifat semikonduktor

Berlian biru dimanfaatkan untuk semikonduktor. Berlian khusus ini memiliki konduktivitas listrik tinggi yang memungkinkan arus listrik mengalir melalui semikonduktor. Dalam microchip, berlian memiliki kualitas elektronik yang unggul bahkan pada suhu yang lebih tinggi untuk mentransfer panas secara efisien.

Bersifat abrasif

Partikel berlian bekerja sangat baik sebagai abrasif untuk memoles berbagai permukaan batu. Berlian abrasif terdiri dari partikel berlian bergerigi seperti blok dengan permukaan tidak beraturan. Jenis abrasif ini bertahan dengan baik dengan tepi yang kuat bahkan melalui suhu ekstrim yang dihasilkan oleh gesekan selama pengamplasan dan pemolesan.

Manfaat Diamond Core Drill (bor berlian)

Daya tahan berlian membuatnya core drill mampu untuk mengebor dan memotong permukaan yang keras seperti beton. Daya tahan ini berarti mata bor tidak akan rusak.

Namun dari semua daya tahannya, berlian sebenarnya berlubang, sehingga air dapat dimasukki melaluinya secara efektif. Ini penting untuk pengeboran basah karena air yang dipompa melalui mata bor berlian dapat mengalihkan panas yang disebabkan oleh gesekan. Ini juga mengurangi jumlah debu yang mana penting untuk pengeboran di ruangan tertutup.

Itulah jawaban mengapa berlian seringkali dijadikan sebagai mata bor core drill machine dan alat industri lainnya. Jika Anda tertarik dengan core drill machine, hubungi kami di Office: 021-2956-3045, Email: sales@testingindonesia.com, Whatsapp: 0813-9929-1909 (Zulfikri).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *